PMD OI Gandeng Kominfo Gelar Pemutakhiran Data Aplikasi SIDESI dan SIDODI

PWI Basel Ajak Siswa MPLS SMAN 3 Toboali Bijak Bermedia Sosial
Juli 16, 2025
Rapat Paripurna XV DPRD Ogan Ilir Bahas Raperda RPJMD 2025-2029, Wabup Tekankan Pembangunan Berkelanjutan
Juli 16, 2025

SUMSEL, RADARBAHTERA.COM – Pemutakhiran data aplikasi SIDESI dan SIDODI tahun anggaran 2025 sekabupaten OI yang diikuti 16 kecamatan dalam Kabupaten OI, berlangsung di Gedung PKK Kabupaten OI, Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjungsenai Indralaya OI, Rabu (16/07/2025). 

Pada acara pembukaan tersebut diikuti, empat (4) kecamatan yaitu Kecamatan Payaraman, Lubukkeliat, Rantaualai dan Kecamatan Pemulutan, dengan jumlah 59 peserta yang terselenggara kerjasama antara Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa dengan Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten OI dan diselenggarakan oleh Badan Kerjasama Antar Desa Kecamatan Se OI.

Pada kesempatan itu, Kadiskominfo OI, Ferdian Reza Yuda menyampaikan, dengan kegiatan ini, Pemkab OI terus berupaya mengoptimalkan peningkatan kualitas pengelenggaraan SPBE di segala sektor termasuk di sektor pemerintahan desa dengan menghadirkan aplikasi SIDESI (Sistem Informasi Desa Terintegrasi) dan aplikasi SIDODI (Sistem Informasi Dokumentasi Desa Terintegrasi).

“Hadirnya aplikasi ini tentunya akan mengubah budaya kerja aparatur pemerintah desa dan ini bukanlah hal yang sederhana. Kita akan mengubah pola pikir manual ke pola.pikir digital,mengubah budaya kerja manual berbasis kertas menjadi budaya kerja otomatis berbasis digital,” katanya.

Lanjut Ferdian, dengan diterapkannnya aplikasi SIDESI diharapkan kinerja dan disiplin aparatus pemerintah desa semangkin meningkat, tata kelola pemerintahan desa menjadi lebih efektif dan efisien. Sementara kualitas pelayanan kepada masyarakat desa semakin baik dan prima.

“Dinas Kominfo yang telah berupaya keras mengembangkan aplikasi SIDESI dan aplikasi SIDODI,” tandasnya. (Tum)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *