KONI Basel Mulai Persiapkan Atlet Jelang Porprov 2026

PT Timah Konsisten Dukung Pengembangan Pesantren dan Pendidikan Santri di Lingkar Tambang 
Oktober 22, 2025
Gubernur Herman Deru Ajak Pelajar Sumsel Tanamkan Kesadaran Hukum Sejak Dini
Oktober 22, 2025

BABEL, RADARBAHTERA.COM – Pergelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke VII yang bakal dilaksanakan di kota Pangkalpinang pada 2026 mendatang. Kini banyak Cabor di masing masing Kabupaten mulai mempersiapkan para atlet, tanpa terkecuali untuk Kabupaten Bangka Selatan (Basel).

Melalui Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Basel akan memanggil para pengurus Cabor guna melakukan persiapan untuk para atlet.

“Dalam waktu dekat ini kita akan memanggil seluruh cabor untuk membahas persiapan atlet, dan juga sudah ada beberapa Cabor yang rutin melakukan latihan untuk atlet,” ujar Ketua KONI Basel Andri Fahrial, Rabu (22/10/2025).

Andri menjelaskan, untuk penjaringan atlet yang akan dikirim untuk mengikuti Porprov ke VII 2026 mendatang, akan diserahkankan sepenuhnya kepada masing-masing cabor. Ia meminta kepada seluruh cabor mampu menjaring atlet-atlet terbaiknya untuk mengikuti Porprov nanti sehingga mampu mendulang medali dan mengharumkan nama Basel.

“Kita percayakan sepenuhnya penjaringan atlet ke seluruh Cabor. Kita harus profesional dan serius dalam mempersiapkan atlet ini. Bahkan, kita targetkan harus keluar dari juru kunci pada Porprov tahun depan ini dan lebih baik dari tahun sebelumnya,” jelasnya.

Andri Fahrial berharap atlet yang dikirim untuk mengikuti Porprov VII tahun 2026 di Pangkalpinang nanti mampu memberikan yang terbaik dan mendulang banyak medali.

“Dengan persiapan yang matang dan atlet-atlet terbaik yang dikirim nanti, Basel optimis dengan Raihan banyak medali dan keluar dari juru kunci,” pungkasnya. (Neneng)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *