Kesbangpol Basel Kunjungi 10 Parpol

KPU Bateng Sosialisasi Pencalonan Bupati dan Wabup Pilkada Serentak 2024
Agustus 8, 2024
Usut Pengelolaan Dana Bos, Kejari Basel Panggil Belasan Kepala Sekolah
Agustus 8, 2024

 

BABEL, RADARBAHTERA.COM – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bangka Selatan (Basel) melakukan kunjungan ke setiap kantor ataupun markas Partai Politik (Parpol) yang ada di Basel, Kamis (08/08/2024).

Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Basel, Evi Sastra melalui Kasi Poldagri, Dirmansyah mengatakan, pihaknya akan mengunjungi sepuluh (10) Parpol yang ada di Basel sesuai dengan data bantuan Parpol di periode 2019 sampai dengan 2024.

“Sesuai dengan jadwal, hari ini ada sepuluh Parpol yang akan kami kunjungi,” ujar Dirmansyah saat ditemui di Kantor Partai Demokrat Basel.

Dirinya mengatakan, tujuan dari kunjungan tersebut yakni ingin menjalin silaturahmi dengan sejumlah Parpol yang ada di Basel. 

“Kesbangpol dapat memberikan energi positif terutama dalam kegiatan mengenai pendidikan politik agar digiatkan kembali sesuai dengan regulasi yang telah dikeluarkan dari Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) yang sudah ada,” ungkapnya.

“Selain itu, dalam kesempatan ini juga kami mengecek domisili kantor Parpol apakah sesuai dengan biodata yang disampaikan ke Kesbangpol, kami juga mengecek kepengurusan Parpol, apakah masih sesuai dengan SK kepengurusan,” tambahnya. 

Selanjutnya, Dirmansyah juga menyampaikan, pihaknya juga mengajak para kader, simpatisan, masyarakat dan pemilih pemula untuk menggunakan hak pilihnya saat Pilkada serentak 2024. “Mari kita ciptakan kondisi yang kondusif selama tahapan Pilkada ini,” tandasnya. (Neneng)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *