8 BUMDes di Kecamatan Lubukkeliat Ikuti Bimtek Pengelolaan Keuangan

Program Dapur Masuk Sekolah, Kini Sapa SDN 1 Kepulauan Pongok 
Desember 1, 2023
Naker Award 2023, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Raih Dua Penghargaan
Desember 2, 2023
SUMSEL, RADARBAHTERA.COM – Untuk meningkatkan kualitas Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), maka Badan Kerja Antar Desa (BKAD) Kecamatan Lubukkeliat, gelar bimtek laporan keuangan BUMDes, bertempat di Gedung Serbaguna SMP Cinta Manis, Desa Ketiau, Kecamatan Lubukkeliat, Kabupaten Ogan Ilir (OI), Jumat (01/12/2023).
 
Ada 8 BUMDes se-Kecamatan Lubukkeliat mengikuti bimtek laporan keuangan yaitu BUMDes Desa Ulak Kembahang II, Desa Lubukkeliat, Desa Embacang, Desa Betung II, Desa Ketiau, Desa Talangtengah Darat, Desa Talangtengah Laut dan Desa Payalingkung.
 
Acara dihadiri oleh pihak Dinas PMD Kabupaten OI diwakili oleh Hastuti Kurniasari, Camat Lubukkeliat, Ahmad Syazili SSos; Inspektorat OI, Muhammad Najib T.A; Korwil Kecamatan Lubukkeliat, Fery Karsya, serta Kades se Kecamatan Lubukkeliat.
 
Kegiatan ini dibuka Camat Syazili, dalam sambutanya mengatakan, acara Bimtek ini akan digelar selama 3 hari dari tanggal 1 sampai 3 Desember 2023 dan diikuti sebanyak dan 24 peserta terdiri dari 8 Direktur BUMDes, 8 Bendahara BUMDes, 8 Kepala Desa.
 
 
 
 
Menurut Syazili, BUMDes adalah ujung tombak pembangunan jadi semakin meningkatnya kualitas dan dipahaminya tata kelola Keuangan  BUMDes maka semakin maju pula dan dapat berkontribusi untuk pembangunan.
 
“Kalau semua BUMDes maju, maka desanya juga akan maju, begitu juga dengan kecamatannya,” katanya. 
 
Lanjut Camat Syazili, kehadiran BUMDes dengan berbagai inovasinya, diharapkan mampu mendongkrak pertumbuhan ekonomi di desa serta menyumbang pendapatan bagi BUMD dan BUMDes secara jangka panjang yang dapat memberikan pengaruh yang cukup signifikan bagi peningkatan perekonomian dan kesejahteraan serta percepatan penanggulangan kemiskinan di Kabupaten OI khususnya di desa-desa tertinggal. “Tentunya, hal ini sejalan dengan Program Desa Berjaya,” tandasnya. (Tum)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *